Pagi semua kali setelah kemarin saya memposting tentang Statement IF Di VB.NET
kali ini saya akan melanjutkan postingan saya yaitu Statement Select Case Di VB.NET
Select Case mempunyai fungsi yang sama dengan switch case pada php dan pada bahasa pemrograman
lainnya.

Fungsi dari Select Case hampir sama dengan Fungsi IF. Select Case berfungsi sebagai kontrol statement
pemilihan dimana nilanya sudah pasti atau dengan kata lain kondisinya sudah tetap. Dalam Select Case
terdapat beberapa case atau beberapa kondisi

Bentuk dasar dari Select Case adalah

Select Case namavariable
           Case 1

           Case 2

           Case 3
End Select

Contoh sederhana penggunaan Select Case adalah sebagai berikut

Dim Nilai As Integer = 4
Select Case Nilai
           Case 1 :
           MsgBox("Isi dari variable Nilai adalah Satu")
           Case 2 :
           MsgBox("Isi dari variable Nilai adalah Dua")
           Case 3 :
           MsgBox("Isi dari variable Nilai adalah Tiga")
           Case 4 :
           MsgBox("Isi dari variable Nilai adalah Empat")
           Case Else
           MsgBox("isi dari variable Nilai tidak sesuai ketentuan")
End Select

Logikanya begini jika variable Nilai berisi 1 maka akan muncul pesan "Isi dari variable Nilai adalah Satu")
Jika variable Nilai berisi 2 maka akan muncul pesan "Isi dari variable Nilai adalah Dua")
Jika variable Nilai berisi 3 maka akan muncul pesan "Isi dari variable Nilai adalah Tiga")
Jika variable Nilai berisi 4 maka akan muncul pesan "Isi dari variable Nilai adalah Empat") 
Jika variable Nilai tidak berisi 1, 2, 3, atau 4  maka akan muncul pesan "Isi dari variable Nilai tidak sesuai ketentuan")


Sekian dulu dari saya
semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, terima kasih sudah mengunjungi blog saya :)


Author image

About the Author :

Nama Saya Dwi Randy Herdinanto. Saya Tinggal Di Bandar Lampung, Saat Ini SayaKuliah di Salah Satu Perguruan Tinggi di Lampung dan Juga Bekerja di Software House Lampung

Connect with me on :

0 Comments
Comments
 
Top